Apakah Bunda pernah mendengar tentang Bakuchiol? Kalau Bunda lagi rajin cari produk skincare, pasti deh nama Bakuchiol sering muncul belakangan ini. Kandungan yang satu ini memang lagi naik daun! Apalagi buat Bunda yang kulitnya sensitif atau sedang hamil dan menyusui, manfaat Bakuchiol bisa jadi alternatif aman dari Retinol.
Baca juga: 7 Skincare Aman Untuk Ibu Hamil dan Ibu Menyusui
Tapi, sebenarnya apa sih Bakuchiol itu? Dan apa aja manfaat Bakuchiol buat kulit Bunda? Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini!
Apa Itu Bakuchiol?
Dilansir dari Allure, Bakuchiol adalah ekstrak dari daun dan biji tanaman Psoralea corylifolia atau yang sering disebut juga tanaman Babchi. Tanaman ini sudah digunakan sejak lama sebagai obat tradisional di India (Ayurveda) dan China, terutama untuk kesehatan kulit. Jadi, Bakuchiol ini adalah bahan alami, ya, Bunda!
Para ahli menyebut Bakuchiol sebagai alternatif alami dari Retinol. Kalau Retinol biasanya bikin kulit jadi sensitif, kering, bahkan iritasi, Bakuchiol justru lebih lembut dan aman buat semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif. Plus, ini juga ramah buat Bunda yang lagi hamil atau menyusui karena tergolong bahan vegan.
Baca juga: Skincare Aman untuk Ibu Hamil, Jangan Sampai Asal Pilih
Manfaat Bakuchiol yang Bunda Perlu Tahu
Bunda penasaran apa aja sih manfaat Bakuchiol buat kulit? Nih, beberapa manfaatnya yang sudah terbukti lewat berbagai penelitian:
1. Merangsang Produksi Kolagen
Salah satu manfaat utama Bakuchiol adalah merangsang produksi kolagen di kulit. Kolagen ini penting banget untuk menjaga kulit tetap kenyal dan elastis. Dengan rutin pakai skincare yang mengandung Bakuchiol, kulit Bunda bisa terasa lebih kencang dan bebas dari garis halus atau kerutan.
2. Aman Buat Kulit Sensitif
Kalau Bunda sering bermasalah sama produk yang bikin kulit kering atau iritasi, Bakuchiol bisa jadi solusi. Berbeda dengan Retinol yang kadang bikin kulit kering, Bakuchiol tidakk mengurangi produksi minyak alami kulit. Artinya, kulit Bunda tetap lembap tanpa takut iritasi. Cocok banget kan buat Bunda yang kulitnya sensitif?
3. Tidak Membuat Kulit Sensitif Terhadap Matahari
Salah satu masalah pakai Retinol adalah kulit jadi lebih sensitif terhadap sinar matahari. Tapi tenang, Bunda, Bakuchiol justru tidak bikin kulit sensitif dengan matahari. Malahan, Bakuchiol bisa membantu mengurangi efek buruk dari sinar UV. Meski begitu, tetap jangan lupa pakai sunscreen ya, Bun!
4. Melawan Tanda-Tanda Penuaan
Pengen kulit tetap awet muda? Bakuchiol bisa bantu! Penggunaan Bakuchiol secara rutin selama 12 minggu terbukti bisa mengurangi kerutan, garis halus, dan bintik hitam. Selain itu, Bakuchiol juga membantu menjaga elastisitas dan kekencangan kulit, sehingga wajah Bunda tampak lebih muda dan segar.
Baca juga: 5 Cara Melakukan Senam Wajah agar Awet Muda
5. Meratakan Warna Kulit
Kalau Bunda punya masalah dengan hiperpigmentasi atau noda hitam di wajah, Bakuchiol juga bisa jadi andalan. Kandungan ini membantu meratakan warna kulit dan mengurangi munculnya bintik hitam. Jadi, kulit Bunda tampak lebih cerah dan glowing.
6. Mempercepat Regenerasi Sel Kulit
Bakuchiol membantu mempercepat regenerasi sel kulit. Artinya, kulit Bunda akan lebih cepat pulih dari kerusakan, seperti bekas jerawat atau iritasi. Jadi, kulit bisa lebih cepat mulus lagi!
Bakuchiol vs Retinol: Mana yang Lebih Baik?
Mungkin Bunda masih bingung, kalau Bakuchiol ini mirip Retinol, kenapa tidak pakai Retinol aja? Nah, di sini pentingnya memahami kelebihan masing-masing. Retinol memang sudah lama dikenal sebagai bahan yang efektif untuk melawan tanda-tanda penuaan. Namun, Retinol sering bikin kulit kering, perih, dan lebih sensitif terhadap sinar matahari. Bunda yang punya kulit sensitif atau sedang hamil dan menyusui disarankan untuk menghindari Retinol.
Baca juga: Amankah Retinol untuk Ibu Menyusui? Ini Jawabannya Bunda!
Sementara itu, Bakuchiol menawarkan manfaat yang mirip dengan Retinol, seperti mengurangi kerutan dan merangsang produksi kolagen, tapi dengan efek samping yang jauh lebih sedikit. Bakuchiol tidak bikin kulit kering, iritasi, atau sensitif terhadap matahari. Jadi, buat Bunda yang punya kulit sensitif atau sedang hamil dan menyusui, Bakuchiol adalah pilihan yang lebih aman.
Baca juga: 8 Cara Memakai Skincare Retinol agar Tampak Awet Muda
Bagaimana Cara Menggunakan Bakuchiol?
Penggunaan Bakuchiol cukup mudah, Bunda. Kandungan ini biasanya ada di dalam serum atau krim wajah yang bisa Bunda pakai dua kali sehari, di pagi dan malam hari. Karena sifatnya lembut di kulit, hampir semua orang bisa menggunakan Bakuchiol tanpa masalah. Dan yang paling penting, Bakuchiol aman untuk ibu hamil dan menyusui! Jadi Bunda tidak perlu khawatir lagi kalau mau pakai skincare selama masa kehamilan atau menyusui.
Oh ya, meskipun Bakuchiol tidak bikin kulit sensitif terhadap matahari, tetap aja ya, Bunda, wajib pakai sunscreen saat siang hari. Ini penting untuk melindungi kulit Bunda dari paparan sinar UV yang bisa merusak kulit.
Bakuchiol Sudah Banyak Digunakan di Produk Lokal
Kabar baiknya, demam Bakuchiol udah sampai ke Indonesia, loh! Tidak butuh waktu lama, sekarang sudah banyak produk lokal yang mengandung Bakuchiol dengan harga yang terjangkau. Bunda bisa menemukan Bakuchiol dalam bentuk serum, moisturizer, atau krim malam. Jadi, tidak perlu khawatir lagi buat cari produk dengan kandungan yang aman ini.
Apakah Bakuchiol Cocok untuk Ibu Hamil Menyusui?
Dengan semua manfaat yang ditawarkan, Bakuchiol bisa jadi solusi tepat untuk perawatan kulit Bunda, terutama kalau Bunda punya kulit sensitif atau lagi mencari produk skincare yang aman selama hamil dan menyusui. Bunda bisa mendapatkan manfaat anti-aging, regenerasi kulit, dan perbaikan tekstur kulit tanpa efek samping seperti iritasi atau kulit kering.
Baca juga: Bumil, Ini Tips Pakai Skincare Selama Kehamilan
Selain itu, Bakuchiol adalah pilihan yang lebih ramah di kulit dibandingkan Retinol, dan aman digunakan dua kali sehari. Jadi, kalau Bunda lagi bingung cari skincare yang aman dan efektif, Bakuchiol patut dicoba! Yuk, segera rasakan manfaatnya, Bun!
Pilih yang Pasti, GabaG Beauty Skincare Aman Ibu Hamil dan Ibu Menyusui!
Mau kulit glowing, bebas jerawat, dan aman buat bumil dan busui, Bunda? Gabag Beauty Ultimate Package solusinya! Paket skincare lengkap dari pagi sampai malam ini berisi: Acne Care Cream, Facial Cleanser, Gentle Face Wash, Daily Cream dengan SPF 30++, dan Hydrating Night Cream.
Dengan bahan-bahan alami seperti tea tree oil, avocado, dan niacinamide, kulit Bunda bakal lembap, sehat, dan cerah. Cocok buat semua jenis kulit, praktis, dan pastinya aman untuk bumil dan busui!
Bunda juga tidak perlu lagi khawatir dengan kandungan yang ada pada GabaG Beauty. Kandungannya yang terbuat dari bahan alami, akan membantu Bunda tetap cantik tampil saat hamil dan menyusui bayi. Yuk, cobain sekarang GabaG Beauty!.
Baca juga: Cara Memilih Skincare Ibu Hamil yang Tepat
Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa membantu Bunda menemukan solusi perawatan kulit yang aman dan nyaman!