skip to content
[xoo_wsc_cart]

5 Resep Jajanan Anak Sekolah, Dijamin Ketagihan!

Bagikan :
Picture of Echa
Echa
5 Resep Jajanan Anak Sekolah, Dijamin Ketagihan!

Siapa di sini yang sering pusing anak suka jajan sembarangan? Pasti hampir semua orang tua mengalaminya ya Bunda. Tapi memang daya tarik jajanan anak sekolah itu tidak lekang oleh waktu. Kadang malah tidak jarang Bunda yang ikut jajan sembari bernostalgia masa lalu.

Jika jajannya tidak terlalu sering, mungkin Bunda bisa memperbolehkan anak. Tapi itu pun Bunda harus tahu apa saja yang anak beli. Jangan sampai hanya karena ingin mencoba jajanan anak sekolah, anak Bunda malah sakit. Karena makanan kan bukan hanya lezatnya saja, tapi juga harus tahu kebersihan dan kandungan gizinya. 

Baca Juga: 5 Bekal Anak TK Sederhana dan Mudah Dibuat, Penuh Gizi Pasti Anak Suka!

Namun bila Bunda masih was-was akan keamanan jajanan anak sekolah yang dikonsumsi, lebih baik buat sendiri di rumah yuk! Tidak sulit ternyata resep dan cara membuatnya sangat sederhana. Yang pasti Bunda bisa memperhatikan nutrisi serta kebersihan bahan dan pembuatannya, sehingga aman untuk anak konsumsi.

Ingin tahu resep jajanan anak sekolah yang bakal buat anak senang? Cek di sini ya Bunda, rasanya nikmat dan mudah dibuat di rumah!.

5 Resep Jajanan Anak Sekolah yang Bikin Ketagihan

1. Telur Gulung Lezat

telur gulung

Bukan hanya untuk bekal anak saja, buat telur gulung dengan modifikasi ditambah tusuk sate juga anak membuat anak lahap makannya. Jajanan anak sekolah ini bahannya cuma pakai telur saja, kemudian pakai mayonaise atau saus agar tambah nikmat. Tidak heran jadi favorit jajan anak sekolah sampai sekarang.

Bahan yang dibutuhkan:

3 butir Telur

10 sdm Susu cair

1/2 sdm Maizena 

1/2 sdt Garam

1 sdt Bawang putih bubuk 

1/2 sdt Lada bubuk 

1 Helai daun bawang, cincang halus 

Minyak goreng secukupnya

Tusuk sate secukupnya

Cara Membuat:

1. Panaskan minyak goreng yang banyak di wajan cekung dengan api sedang.

2. Kocok lepas telur, campur dengan semua bahan

3. Lalu masukkan ke wadah botol air mineral dengan menggunakan corong. Kocok sampai telur berbusa banyak.

4. Tuang adonan telur secukupnya dari ketinggian 20 cm kedalam minyak panas, lalu dengan segera ambil tusuk sate dan mulai menggulung telur dari tengah lalu digiring ke pinggir wajan, tiriskan minyaknya.

5. Selesai, sajikan dengan saus sambal atau mayonaise.

Baca Juga: 7 Ide Menu Bekal Suami Simpel Dalam seminggu, Anti Bosan!

2. Kue cubit

kue cubit

Jajanan anak sekolah dengan bentuk kecil dengan rasa manis ini sangat populer. Terbuat dari adonan terigu, telur, baking powder, susu serta tambahan gula pasir agar tambah manis. 

Bahan yang dibutuhkan:

100 gram tepung terigu

3 butir telur

100 gram gula halus atau gula pasir

100 gram mentega yang telah dilelehkan

1 sendok teh vanili bubuk

100 ml susu UHT

1/4 sdt baking soda

1/2 sdt baking powder

Meses secukupnya untuk topping

Cara membuat:

1. Campurkan telur dan gula halus dalam wadah besar dan kocok sampai mengembang.

2. Masukkan tepung terigu, baking powder, baking soda, dan vanili bubuk. Kocok adonan dengan mixer hingga tercampur rata.

3. Tuang susu UHT dan mentega cari ke dalam adonan dan mixer kembali hingga adonan rata.

4. Panaskan cetakan di atas kompor dengan api kecil. Olesi cetakan dengan mentega secukupnya.

5. Tuang adonan kue cubit ke dalam cetakan, namun jangan terlalu penuh.

6. Tutup dan panggang kue cubit sampai setengah matang. Setelah setengah matang, beri toping meses atau sesuai selera di atasnya 

7. Tutup kembali cetakan tunggu sampai kue cubit matang sempurna dan bagian bawahnya berwarna kecoklatan.

8. Setelah matang, angkat kue cubit dan dinginkan sebelum diberikan untuk si Kecil.

3. Donat

Bisa jadi ide jualan rumahan juga, donat menjadi kesukaan berbagai usia. Biasanya di sekolah, donat ditambah topping gula halus atau meses dan keju. Kalau Bunda bisa membuat tekstur yang lembut, dijamin dagangannya pasti laris diserbu anak-anak sekolah.

Bahan yang dibutuhkan:

250gr tepung terigu tinggi protein

55gr gula pasir

2 kuning telur

125ml susu UHT 

5gr ragi

40gr margarin, lelehkan dan dinginkan

Cara membuat:

1. Masak susu cair di api kecil hingga hangat. Masukkan ragi, kemudian aduk rata.

2. Di wadah terpisah, campur tepung terigu dan gula pasir, aduk merata.

3. Masukkan telur dan campuran susu dan ragi bergantian. Mixer adonan hingga kalis, kemudian tambahkan margarin cair. Mixer lagi hingga semakin kalis dan elastis.

4. Istirahatkan adonan selama 45-60 menit hingga mengembang dua kali lipat. Tutup wadahnya dengan lap yang lembap atau plastic wrap.

5. Kempiskan adonan dan bagi menjadi 16 bagian. Istirahatkan lagi selama 10 menit.

6. Tipiskan adonan dengan rolling pin, kemudian lubangi tengahnya. 

7. Istirahatkan lagi selama setengah jam sehingga adonan kembali mengembang dua kali lipat.

8. Panaskan minyak dengan api kecil. Masukkan adonan donat sampai kecokelatan. Balik sisinya hingga kecokelatan juga.

9. Angkat dan tiriskan.

4. Corn Dog

corn dog

Tren jajanan Korea satu ini memang jadi kesukaan anak sekolah. Dengan isi sosis atau keju mozarella membuat corn dog beberapa tahun belakang jadi idola jajanan anak sekolah. Walau bentuknya mirip sempol ayam dan telur gulung, kalau anak makan corn dog biasanya ingin nambah lagi. Di luar garing dan di dalam kejunya bisa moncrot ke luar.

Bahan yang dibutuhkan:

Keju mozarella

Tepung roti

Tusuk sate

3 buah susu UHT rasa cokelat atau stroberi

1 butir telur

5 sdm tepung terigu

2 sdm tepung maizena

1 sdt baking powder

1/2 sdm gula pasir

Cokelat blok, lelehkan

Cara membuat:

1. Potong keju mozarella menjadi beberapa bagian

2. Tusuk searah keju mozarella

3. Siapkan wadah, masukkan tepung terigu, tepung maizena, baking powder, gula pasir. Aduk hingga tercampur rata.

4. Masukkan 1 butir telur dan aduk sebentar.

5. Tuang susu sedikit demi sedikit sambil diaduk merata.

6. Di wadah terpisah, siapkan tepung roti, lapisi keju mozarella dengan adonan hingga semua bagiannya terlapisi.

7. Lapisi dengan tepung roti dan ratakan.

8. Goreng corndog di minyak panas hingga matang dan berwarna kuning keemasan.

9. Angkat dan tiriskan corndog.

10. Lapisi dengan cokelat blok yang sudah dilelehkan.

5. Es Mambo

Panas-panas begini cuacanya sambil makan es mambo? Pasti lezat dan nikmat banget! Itu mungkin yang jadi alasan kenapa es mambo merupakan jajanan anak yang tak lekang oleh waktu. Makan es mambo bersama anak, jadi berasa Bunda masih sekolah loh!. Bahan dan cara pembuatannya yang mudah, bisa Bunda coba buat di rumah. Bisa untuk ide jualan jajanan anak sekolah juga loh!.

Bahan yang dibutuhkan: 

5 buah susu UHT rasa cokelat atau stroberi

Selai cokelat

Plastik panjang khusus untuk es mambo

Cara Membuat:

1. Masukkan selain cokelat ke dalam plastik

2. Tuang susu UHT ke dalam plastik. Ikat dan simpan ke dalam freezer.

3. Sajikan es mambo saat sudah membeku.

Baca juga: 5 Rekomendasi Tas Sekolah Anak PAUD, Sangat Menggemaskan!

Tidak susah kan Bunda membuat jajanan anak sekolah ternyata. Bunda bisa menggunakannya untuk dimasukkan jadi salah satu bekal anak. Sehingga anak tidak perlu jajan sembarangan lagi di luar, cukup makan bekal yang Bunda sediakan saja. 

Selamat mencoba resep di atas ya Bunda. Jangan kaget kalau anak minta nambah porsi jajanannya!.

Produk Terbaik

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Produk Terbaik

JualGabag – Pompa Asi – Handsfree Breastpump – Kolibri Maximo Breastpump

FREE VOUCHER KONSULTASI

Rp1.078.170

FREE VOUCHER KONSULTASI

17% OFF

Rp1.299.000

5/5

2,9RB Terjual

JualSesi Konselor Menyusui GabaG

ONLINE & HOME VISIT

Rp200.000

ONLINE & HOME VISIT

0% OFF

Rp200.000

5/5

200 Terjual

JualGabag – Pompa Asi – Handsfree Breastpump – Kolibri IMAX Breastpump

FREE VOUCHER KONSULTASI

Rp764.730

FREE VOUCHER KONSULTASI

13% OFF

Rp879.000

5/5

2,9RB Terjual

JualGabag – Pompa Asi – Handsfree Breastpump – Kolibri Minimax Breastpump

FREE VOUCHER KONSULTASI

Rp912.630

FREE VOUCHER KONSULTASI

13% OFF

Rp1.049.000

5/5

1,3RB Terjual

Trending Artikel

ASI Belum Keluar saat Hamil 7 Bulan Normal atau Tidak ya Bunda
Ibu dan Anak
Penyebab ASI Belum Keluar Saat Hamil 7 bulan, Normal atau Tidak ya Bunda?
Cara Baca Test Pack Kehamilan dengan Benar
Ibu dan Anak
Cara Baca Test Pack Kehamilan dengan Benar
Resep Olahan Ayam untuk Anak yang Lezat dan Sehat
Ibu dan Anak
Resep Olahan Ayam untuk Anak yang Lezat dan Sehat
Mengenal Missed Abortion, Dimana Janin Meninggal Tanpa Gejala Keguguran
Ibu dan Anak
Mengenal Missed Abortion, Dimana Janin Meninggal Tanpa Gejala Keguguran
12 Cara Menurunkan Panas pada Bayi yang Bikin Bunda Tenang
Ibu dan Anak
Cara Menurunkan Panas pada Bayi yang Bikin Bunda Tenang
Manfaat Asam Folat untuk Promil (Program Hamil) yang Penting untuk Bunda dan Bayi dalam Kandungan
Ibu dan Anak
Manfaat Asam Folat untuk Promil (Program Hamil) yang Penting untuk Bunda dan Bayi dalam Kandungan
Keranjang Anda0
There are no products in the cart!
Pilih Kupon di Bawah
Scroll to Top